Mengenal Jenis Kompor Gas Murah

Hoopiz.com – Informasi mengenai kompor gas murah tentu menjadi hal yang banyak diburu oleh masyarakat, terutama para ibu rumah tangga. Kompor gas memang menjadi salah satu item must have karena sangat membantu aktifitas memasak didapur. Dengan menggunakan kompor gas ini, aktifitas memasak tentu menjadi lebih ringan dan juga cepat. Berbeda ketika anda harus memasak menggunakan tungku maupun kompor minyak tanah yang mana selain akan memakan waktu yang lebih lama juga akan terkesan merepotkan.

Apalagi dijaman modern seperti saat ini. Sebagian masyarakat sudah mulai meninggalkan cara memasak secara manual yaitu menggunakan tungku dan kayu bakar atau minyak tanah. Walaupun masih ada sebagian pula yang masih mempertahankan cara memasak menggunakan tungku tersebut. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa kompor gas masih mendominasi para ibu rumah tangga yang mana hampir di semua rumah, rumah makan dan berbagai tempat lainnya lebih memilih untuk menggunakan kompor gas karena terbilang relatif terjangkau dan mudah ditemukan dimana – mana. Selain itu pengoperasiannya pun cukup mudah sehingga siapapun pasti bisa menggunakan kompor gas ini.

Mengenal Jenis Kompor Gas

Berbicara mengenai kompor gas, sadah sangat beragam. Mulai dari modelnya, merknya maupun dari segi harga yang bisa anda sesuaikan dengan keuangan masing – masing. Ada kompor gas yang bertungku satu ataupun dua dari berbagai merk yang menawarkan keunggulannya masing – masing. Namun diantara sekian banyaknya jenis kompor gas yang ada saat ini, tentu masih cukup masyarakat yang berburu kompor gas murah. Hal ini tentunya berkaitan dengan mindset masyarakat yang kebanyakan ingin mendapatkan harga yang murah namun juga berkualitas. Namun yang terpenting dalam memilih jenis kompor sebenarnya bukan dilihat dari harganya yang mahal atau sebaliknya. Melainkan memilih jenis kompor gas yang memang berkualitas sehingga tak hanya mampu memberikan kemampuan atau manfaat yang baik namun juga tetap menjamin keselamtan penggunanya.

Kompor Gas Harga Murah FREE ONGKIR

Selama ini mungkin anda hanya mengenal kompor gas hanya dilihat dari jumlah tungkunya, namun sebenarnya jenis kompor gas ini sendiri ada beberapa macam yang tentunya memiliki model atau bentuk serta harga yang bervariasi. Berbagai merk bermunculan dengan berbagai inovasi dan juga kelebihan yang ditawarkan. Sehingga terkadang membuat masyarakat cukup kebingungan untuk memilih jenis kompor seperti apakah yang memang seharusnya digunakan. Namun pada dasarnya memilih jenis kompor tidak sesulit yang dibayangkan. Karena anda hanya cukup memilih jenis kompor yang memang dalam keseharian anda memang anda perlukan. Banyak kompor gas dengan variasi model dan juga harganya yang sebagian dari mereka memang cukup terjangkau.

Berikut ini adalah beberapa jenis kompor gas yang perlu anda ketahui.

NO.NAMA

KOMPOR

DESKRIPSIKISARAN

HARGA

1.Kompor Gas TanamDitanamakan pada meja dapur untuk menciptakan suasana dapur yang lebih rapiSekitar 1 juta
2.Kompor Gas PortableBiasanya digunakan untuk aktifitas outdoor seperti berkemah karena bersifat ringan dan mudah dibawaSekitar ratusan ribu rupiah
3.Kompor Gas Top PlateYang paling umum digunakan oleh masyarakat, biasanya diletakkan diatas meja dapur namun kompor jenis ini sangat mudah untuk dipindahkanMulai dari ratusan ribu rupiah
4.Kompor Gas FreestandingJenis kompor ini memiliki bentuk yang lebih mewah serta dilengkapi dengan berbagai fitur yang lengkap. Dengan kata lain, kompor gas jenis ini sangat multifungsiMulai dari 2 juta rupiah
5.Kompor Gas KomersialKompor jenis ini biasa digunakan oleh para pengusaha yang bergerak dibidang kuliner seperti restoran atau rumah makanMulai dari atusan rib hingga jutaan rupiah

Setelah melihat tabel diatas, tentu anda sudah memilik sedikit gambaran bahwa pemilihan jenis kompor gas tidak melulu harus selalu kompor gas murah atauun sebaliknya. Sebaiknya sebelum mmutuskan membeli kompor, usahakan memilih jenis yang memang sesuai dengan kebutuhan anda.

Kelebihan Menggunakan Kompor Gas

Penggunaan kompor gas kian marak. Banyak sekali masyarakat yang menggunakan kompor jenis ini. dan tentunya terdapat beberapa alasan mengapa masyarakat lebih suka menggunakan kompor gas. Setelah melihat beberapa penjelasan mengenai jenis kompor, maka untuk selanjutnya adalah mengenali bebeapa kelebihan atau keunggulan yang dimiliki oleh kompor gas ini. berikut ini adalah beberapa alasannya.

  • Mudah Ditemukan
    Alasan prtama mengapa kompor gas banyak digunakan oeh masyarakat adalah dimana kompor gas ini bisa ditemukan dimana saja. sehingga untuk bisa memiliki kompor gas ini, anda tidak perlu merasa kesulitan karena hamir semua toko, swalayan maupun supermarket menjualnya.
  • Bervariasi
    Kompor gas juga sangat bervariasi baik dari segi jenis, type, model maupun harganya. Anda bisa memilih jenis mana yang akan dipilih kemudian disesuaikan dengan kondisi keuangan anda. Banyak sekali jenis kompor gas murah yang bisa anda pilih dengan berbagai model dan merk tentunya.
  • Mudah Digunakan
    Kebanyakan jenis kompor gas memiliki design yang simple sehingga untuk pengoperasiannya pun juga lebih mudah. Sehingga hampir semua orang bisa memakai kompor gas ini. anda juga bisa mengatur sendisi besar kecilnya api yang bisa anda sesuaikan sendiri sesuai dengan kebutuhan anda. Selain itu juga banyak orang yang bisa memperbaiki kerusakan yang tejadi pada kompor gas ini. Sehingga anda tak perlu merasa khawatir jika kompor gas yang anda miliki sewaktu – waktu mengalami kerusakan.
  • Bisa Menggunakan Jenis Peralatan Masak Apapun
    Jika kompor listrik tidak dapat digunakan untuk memasak dengan menggunakan peralatan memasak yang berbahan stainless steel atau aluminium, maka berbeda dengan kompor gas yang bisa menggunakan jenis apapun sehingga anda tidak akan merasa kerepotan harus memilih jenis alat masaka yang akan anda gunakan.

Kekurangan Kompor Gas

Kompor gas murah bisa dengan mudah anda temukan yang mana hal itulah yang menjadi salah satu kelebihannya. Disamping berbagai kelebihan yang telah disebutkan diatas, ternyata kompor gas juga memiliki kelamahan yang perlu untuk anda waspadai. Salah satunya yaitu dimana kompor gas bisa memicu terjadinya ledakan dan hingga kebakaran. Kejadian seperti kebakaran akibat ledakan yang berasal dari kompor gas tentu sudah sering terjadi. Biasanya pemicu terjadinya ledakan pada kompor gas ini karena adanya kebocoran gas. Sehingga hal seperti inilah yang menjadi kelemahan pertama dari kompor gas ini. sehingga sebagai pengguna setia kompor gas, sebaiknya anda memang memastikan bahwa pemasangan tabung gas sudah sesuai dengan ketentuannya.

Itulah tadi informasi mengenai berbagai jenis kompor gas yang perlu anda ketahui serta kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya. Sehingga sebagai orang yang ingin menggunakan kompor gas, sebaiknya anda memilih jenis kompor gas yang memang anda perlukan. Sesuaikan dengan kebutuhan dan juga budget yang anda miliki. selain itu, utamakan memilih jenis kompor yang memang sudah dipercaya kualitasnya yang mana mampu memberikan kualitas barang yang terjamin serta mampu menjamin keselamatan bagi para penggunanya. Dengan begitu maka tidak akan memberikan dampak negatif bagi penggunanya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda.

Seorang apoteker dan ibu yang hobi memasak, menulis serta berbagi informasi di media online. Saat ini ikut menjadi kontributor di Hoopiz.com
Lihat semua tulisan 📑.